Hayati resmi perkenalkan New Honda Genio

Halo Bikerzzz…

New Honda Genio yang telah mengalami pembaharuan pada produknya secara resmi diperkenalkan di Sumatera Barat. Adalah PT. Hayati Pratama Mandiri selaku Main Dealer Honda untuk provinsi Sumatera Barat, yang merilis skutik terbaru Honda dari segment entry level ini kepada masyarakat Ranah Minang.

Bertempat di Atrium Plaza Andalas Padang pada hari Sabtu, 9 April 2022, digelar iven Regional Public Launch (RPL) sekaligus Kopdar Seru bareng Genio bersama perwakilan dari Asosiasi Honda Sumatera Barat (AHSB).

Banner RPL New Honda Genio

Selain meluncurkan New Honda Genio, di iven kali ini juga ada ekshibisi penjualan dan presscon bersama Manajemen Hayati Pratama Mandiri yang dihadiri oleh deretan petinggi dari PT. Hayati Pratama Mandiri diantaranya Bapak Hendri Ali selalu Komisaris, Hendri Faezal selaku General Manager, Doni Hendra selaku Unit Sales & Distributor Manager, Febriyestion selaku Technical Service Departement Manager, Defriman selaku Part Sales Distribution Manager dan Asri Wirawan selaku Marketing Communication & Development Manager PT. Hayati Pratama Mandiri.

Suasana Launching New Honda Genio di Plaza Andalas Bersama jajaran Manajemen PT. Hayati Pratama Mandiri

Pada sesi Press Conference bersama Media cetak & Digital serta Blogger/ Vlogger, Hendri Faezal menyampaikan dalam sambutannya perihal peluncuran New Honda Genio.

New Honda Genio kini mengalami perubahan pada bagian ukuran velg, power charger dan beberapa detail lainnya. Honda Genio punya segmen tersendiri yang unik, berbeda dari Scoopy dan BeAT…

Hendri Faezal – General Manager PT. Hayati Pratama Mandiri

Sementara itu, Asri Wirawan selalu MCD Manager Hayati Pratama Mandiri juga menyampaikan optimismenya dalam sesi press conference yang berlangsung di Solaria Plaza Andalas.

“New Honda Genio sebagai line up AT Low memiliki fitur yang hampir sama dengan BeAT. Kini hadir dengan power charger di posisi rak depan yang praktis digunakan untuk mengisi ulang daya baterai. Harapannya, New Honda Genio dapat mengikuti kesuksesan Scoopy yang dulunya juga mengalami perubahan dari velg berdiameter 14 ke 12 inchi”.

Asri Wirawan – Marketing Communication Development Manager HPM

Program Honda Raffle

Pada momen launching New Honda Genio juga digelar program Raffle yang memberikan kejutan bagi pembeli yang berdomisili di Area kerja Hayati yang meliputi kota Padang, Solok, Sawahlunto, Sijunjung, Dharmasraya, Pariaman, Agam, Pasaman, Pasaman Barat, Bukittinggi dan Solok Selatan. Pembeli yang beruntung akan berkesempatan untuk membeli Genio dengan harga diskon 50% mulai dari 9-13 April 2022. Pemenang dari Program Raffle ini akan diundi pada tanggal 14 April 2022.

Promi Honda Raffle New Genio

Honda Genio juga tergolong Matic yang laris di Sumatera Barat. Bahkan, disaat unit matic lain seperti Scoopy tidak tersedia di dealer, Genio selama ini menjadi alternatif bagi konsumen yang menginginkan motor matic yang irit BBM, trendy dan fungsional.

“New Honda Genio ditargetkan terjual sebanyak 300 unit/bulan untuk Area Sumatera Barat, atau sekitar 3.600 unit/tahun. Strategi penjualannya dengan menyasar pada segmen seperti First buyer atau pembelian pertama dari kalangan pelajar/ mahasiswa, karyawan, IRT. Kemudian targetnya juga dari replacement dari pemakai motor Honda lainnya dari tipe cub dan dari motor kompetitor. Selain itu aktivitas promosi juga akan digiatkan dengan menyasar kawula muda, tempat hangout, lalu pada aktivitas seperti Virtual event, Honda Matic Day serta dengan menggaet influencer lokal dan program refferal”.

Doni Hendra – Unit Sales & Distribution Manager

Kemudian, menanggapi pertanyaan wartawan tentang kekhawatiran saling makan pasar antara Genio dan Scoopy, Hendri Faezal juga menyampaikan optimismenya tentang sambutan masyarakat Sumatera Barat. Masing-masing produk tetap memiliki marketnya tersendiri dan sejak peluncurannya di Sumatera Barat, Honda Genio juga mencatatkan penjualan yang positif.

“Secara performa, New Honda Genio masih menggunakan tipe mesin yang sama, namun memiliki settingan ECM yang berbeda dari Old Genio. Dengan bobot yang lebih berat, namun performa yang dihasilkan juga beda tipis dari Old Genio. Selain itu setiap pelanggan yang melakukan pembelian New Honda Genio juga akan mendapatkan Free Service sebanyak empat kali dan free oli sebanyak satu kali”.

Febriyestion – Technical Service Departement Manager

Anw, New Honda Genio diluncurkan dalam dua varian yakni CBS dan CBS-ISS. Untuk Varian CBS (Combi Brake System), New Honda Genio dijual dengan harga OTR Rp 17.865.000,- dan Untuk tipe CBS-ISS dijual dengan harga Rp 18.405.000,- yang masing-masing tersedia dalam tiga warna yakni ada pilihan warna Radiant Red Black, Radiant Black serta Radian Brown Black untuk tipe CBS. Lalu ada Fabulous Matte Blue, Fabulous Matte Brown dan Fabulous Matte Black untuk tipe CBS-ISS.

Beberapa fitur mengalami perubahan sehingga menjadikan New Honda Genio kini hadir dengan desain yang lebih fresh, fit in, lincah dan mudah dikendalikan. Selain itu fitur Power charger kini berpindah ke posisi depan tepat dibawah kunci kontak, dan mengusung velg ukuran baru yang sama dengan Scoopy yakni berdiameter 12 inchi yang dibalut oleh ban berukuran 100/90-12 dan 110/90-12. Kemudian juga terdapat pembaharuan pada bagian tebeng depan dan spakbor depan yang kini tampil baru.

Narasumber pada sesi press conference dari jajaran Manajemen PT. Hayati Pratama Mandiri

Dengan masih mempertahankan rangka berteknologi eSAF (enhance Smart Architecture Frame) yang ringan, lincah, stabil dan memiliki efisiensi ruang untuk penempatan bagasi berkapasitas 14 liter, yang dapat digunakan untuk menyimpan barang bawaan selama berkendara. Mesin yang irit BBM dan bertenaga, fitur lampu depan LED, panel meter digital dan warna yang eye catching juga menambah kesan baru dari New Honda Genio.

Kopdar Seru bersama Genio

Selain aktivitas peluncuran dan penjualan dari produk new Honda Genio, di lokasi acara juga digelar kegiatan Kopdar Seru bareng Genio yang juga dihadiri oleh perwakilan dari Asosiasi Honda Sumatera Barat dan member dari Honda Genio Riders Indonesia Chapter Padang.

Kopdar seru bareng Genio

Pengen tau dong testimoni dan pengalaman berkendara dari para Genio Owners selama ini, kira-kira apa saja pengalaman menarik mereka saat berkendara bersama motor Genio kesayangan mereka.

Kopdar seru bareng Genio dan Honda Genio Riders Indonesia Chapter Padang

Oh iya, sore ini jam 16.00WIB, juga ada live IG di @hayatihondasumbar yang akan mengupas tentang serba-serbi New Honda Genio dan dimeriahkan oleh Music performance dari musisi lokal Ilham Pranizuki x kawan kontan, serta narasumber dari Lettane Riding Gear.

Yaaapss, resmi diperkenalkan bagi masyarakat Sumatera Barat, artinya New Honda Genio juga udah bisa kalian order di Dealer Honda terdekat di kota kalian yak gaeess…
#Papabikerz

Pilih Honda Scoopy favoritmu disini!!!
About PapabikerZ 863 Articles
Seorang anak cucu Adam yang bergelut dengan rutinitas duniawi dan mencoba mendokumentasikan beberapa momennya lewat artikel di Wordpress

Be the first to comment

Tinggalkan Balasan