Bukti kepedulian terhadap konsumen, SIS gelar Suzuki Product Quality Check Up (SPQU)

Halo Bikerzzz…

Suzuki Indomobil Sales (SIS) kembali mengingatkan kepada para pengguna Satria F150, GSX 150, dan Address 110, supaya mengecek apakah motornya termasuk unit yang terkena recall atau tidak.

Recall atau kampanye penarikan kembali ini sebenarnya sudah dilakukan sejak lama dan menyangkut produksi antara tahun 2014 hingga 2019.

“Sebenarnya ini bukan program baru, sudah dari beberapa tahun yang lalu. Memang pada awal 2023 kami mencoba melakukan reminder melalui laman website Suzuki,” kata 2W and OBM Service Head PT Suzuki Indomobil Motor (SIM) Victor Assani melalui pesan singkat kepada detikOto, Rabu (6/9/2023).

Jika Anda berselancar ke laman resmi motor Suzuki, maka Anda akan menemukan pesan pop up mengenai kampanye recall ini. Suzuki menyebutnya dengan program Suzuki Product Quality Check Up (SPQU).

Hal ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian Suzuki terhadap para konsumen setianya. Adapun recall ini menyangkut tiga model motor Suzuki, antara lain:

1. Satria FU150MF (tahun produksi Januari 2016 s/d Februari 2017 & Oktober 2017 s/d Juni 2018).

2. GSX 150 Series (tahun produksi Desember 2016 s/d Maret 2018).

3. Address 110 (tahun produksi Oktober 2014 s/d Agustus 2019).

“Pada program Suzuki Product Quality Check Up, kami menyasar ke beberapa produk kami yang ditengarai berpotensi masalah. Walaupun bukan masalah besar, namun kami berusaha menjaga kualitas dan keandalan produk kami yang sudah ada di tangan konsumen,” sambung Victor.

Lanjut Victor menjelaskan, recall yang dilakukan terhadap tiga model motor itu tidak menyangkut komponen yang berbahaya. Hanya penggantian beberapa komponen ringan.

“Berdasarkan release yang pernah dikeluarkan di website kami, ada beberapa komponen, seperti GSX bolt engine mounting, ignition switch.

Lalu Address, crankshaft, switch starter dan horn switch. Untuk model Satria, komponen yang kena bearing clutch release dan ignition switch.

Itu bukan sesuatu yang masuk kategori berbahaya dan vital,” jelas Victor. Untuk itu, konsumen atau pemilik sepeda motor Suzuki yang disebutkan di atas, diminta untuk segera mengunjungi Bengkel Resmi Suzuki terdekat. Atau bisa juga mengecek langsung di situs resmi Suzuki Indonesia. Di sana akan diminta memasukkan 17 digit nomor rangka kendaraan, nama, dan nomor telepon.

#detikoto

Kompetisi Safety Riding Regional Honda Sumatera Barat 2023
About PapabikerZ 882 Articles
Seorang anak cucu Adam yang bergelut dengan rutinitas duniawi dan mencoba mendokumentasikan beberapa momennya lewat artikel di Wordpress

Be the first to comment

Tinggalkan Balasan