Honda Hayati resmi meluncurkan New Honda Stylo 160

Halo Bikerzzz…

Akhirnya New Honda Stylo 160 resmi mengaspal di Ranah Minang melalui Main Dealer Honda Hayati Pratama Mandiri. Seremonial peluncuran motor Honda terbaru di Indonesia ini digelar dengan mengambil tempat di Atrium Transmart Padang, Sabtu 24 Februari 2024.

Sederet aktivitas seru juga digelar mengiringi diluncurkannya New Honda Stylo untuk wilayah Sumatera Barat, mulai dari Sales Exhibition,Dance & Fashion Show Competition, Community Gathering, Talk show Teknologi Honda, Test Ride, Live music dll

Setelah menunggu sekitar tiga Minggu dari momen peluncuran secara Nasional, akhirnya hari ini New Honda Stylo langsung menyapa warga kota Padang yang berkunjung ke Transmart Padang, sedari pagi hingga malam hari. Berbagai aktivitas seru dan menarik digelar, menyambut kehadiran skutik Honda dengan tagline Fashion Meets Power ini.

Sebanyak puluhan peserta juga ikut bertanding pada dua kompetisi yang digelar yakni Dance & Fashion Show Competition. Semuanya bersaing ketat untuk menjadi yang terbaik dan mendapatkan nilai maksimal dari dewan juri yang berkompeten di bidangnya.

Perpaduan desain Premium Modern Classic

Pada sesi Press Conference yang digelar beberapa hari sebelumnya dan bertempat di Damar Shaker Padang, para awak media baik cetak maupun elektronik diundang untuk mengikuti jalannya Press Conference bersama jajaran petinggi Honda Hayati.

Hadir sebagai Narasumber diantaranya Hendri Faezal selalu General Manager PT. Hayati Pratama Mandiri, Doni Hendra selalu Manejer Unit Sales & Distribution, Febri Yestion selaku Manajer Technical Service Departement, Defriman selaku Manajer Part Sales Distribution dan Asri Wirawan selaku Manajer Marketing Communication Development PT. Hayati Pratama Mandiri.

Hendri Faezal dalam sambutannya mengucapkan rasa terimakasih kepada para awak media yang mensupport pemberitaan produk Honda terbaru sehingga memudahkan penerimaan di tengah masyarakat. Sebagai unit AT Fashionable Bike yang Premium Modern Classic, Honda Stylo 160 memiliki daya tarik melalui fitur-fitur unggulan seperti Panel meter yang lebih informatif dan mudah diamati. Selain itu pengendara juga bakalan mendapatkan kebanggaan berkendara melalui fitur unggulan seperti All LED Lighting System di semua titik pencahayaan, Smart Key System, bagasi berkapasitas 16,5 Liter, USB Charger, pengereman ABS dan CBS serta beberapa fitur lainnya yang terdapat pada Honda Stylo 160.

Honda Stylo 160 sendiri hadir untuk memberikan opsi baru bagi konsumen Honda Sumatera Barat, terlebih bagi yang mendambakan motor matic yang praktis, fashionable namun memiliki performa mesin yang juara seperti New Honda Stylo 160. Mendampingi produk matic 160cc Honda yang telah lebih dulu hadir seperti PCX 160, ADV160 dan Vario 160, Stylo hadir dengan keunggulan dibandingkan produk kompetitornya.

Asri Wirawan memaparkan tentang fitur-fitur unggulan dan komparasi New Honda Stylo dihadapan para awak media yang hadir di ruang VVIP Damar Shaker Padang. Presentasi yang menyingkap rahasia dari keunggulan yang dimiliki oleh New Honda Stylo sehingga hari ini akhirnya resmi diperkenalkan bagi konsumen Honda di wilayah Sumatera Barat.

Doni Hendra selalu Manejer Unit Sales Distribution Honda Hayati menyampaikan besaran market untuk kelas Maxi skutik di Sumatera Barat ada di kisaran 800-900 unit. Tercatat produk dari brand lain juga ikut meramaikan pasar skutik ini seperti Yamaha N-Max dan Aerox 155.

“New Honda Stylo 160 hadir untuk memberikan opsi step up/ naik kelas bagi pengguna skutik retro Honda Scoopy dan tipe matic lain di kelas yang serupa. Ditargetkan terjual 50-80 unit setiap bulannya, Honda Hayati juga telah menyiapkan strategi khusus seperti dengan diawali launching pada hari Sabtu 24 Februari 2024. Kemudian akan dilanjutkan dengan promo Voucher aksesoris Apparel senilai Rp 500.000,-” seperti disampaikan oleh Doni Hendra menjawab pertanyaan Papabikerz perihal target penjualan New Honda Stylo 160 ini.

Kemudian untuk makin mempercepat penetrasi dan penerimaan pasar, sekitar 16 dealer jaringan penjualan Hayati Pratama Mandiri juga bakalan dilengkapi dengan unit test ride New Honda Stylo 160, lalu ditambah dengan program tematik seperti pada momen Lebaran dan liburan.

Mesin tangguh dan berperforma tinggi

Febri Yestion juga menambahkan keunggulan dari New Honda Stylo 160 yang dibekali dengan mesin eSP 160cc yang memiliki perbedaan dari skutik lainnya seperti;

  • Perbedaan posisi letak komponen
  • Teknologi eSP+ pada Stylo & PCX 160 dibedakan dari langkah piston yang berkompresi 12:1
  • Tambahan Oil Jet di ruang bakar yang berfungsi sebagai pendingin piston dan menyemprotkan oli pada piston
  • Penambahan bearing pada poros engkol di crankshaft
  • Mesin dengan 4 katup yang mengoptimalkan pembakaran
  • Garansi rangka hingga 5 tahun tanpa batasan kilometer

Selain itu, Febri yang akrab dipanggil pak Guru ini juga menekankan perihal improvement yang dilakukan oleh PT. Astra Honda Motor terutama pada optimalisasi bahan dan lapisan cat luar dalam yang juga diteliti serta diawasi dengan ketat.

Fashion Meet up Honda Stylo 160

Selain momen peluncuran, hari ini juga digelar Honda Community Event Fashion Meet up bersama Asosiasi Honda Sumatera Barat yang bertempat di Kupi Batigo kota Padang.

Di Fashion Meet up ini, member Asosiasi Honda Sumatera Barat diajak untuk terlibat dalam prosesi launching yang digelar serentak oleh dua Main Dealer Honda yakni Hayati dan Menara Agung.

Diawali dengan registrasi di Kupi Batigo, para member klub dan komunitas Honda Gathering bareng sembari makan siang bersama dan mengikuti jalannya acara mulai dari Presentasi produk New Honda Stylo 160 bersama Pic Sales Force Management Honda Menara Agung, lalu dilanjutkan dengan sesi tanya jawab dan ditutup dengan foto bersama dan Tapping Honda Community ID (HCID).

Kemudian rombongan dipecah menjadi dua kelompok dan bertolak menuju venue Launching yang dibagi dua yakni di Transmart Padang (Hayati) dan Basko Grand Mall (Menara Agung).

Di Transmart Padang, rombongan mengikuti jalannya event dengan menyaksikan Battle Dance & Fashion Show Competition. Kemudian dilanjutkan dengan sesi Talkshow bersama Perwakilan Honda Hayati yakni Bagian Technical Service Departement, Community Development dan perwakilan dari klub undangan Fashion Meet up.

Anw, New Honda Stylo 160 sendiri dipasarkan di wilayah Sumatera Barat dengan harga On The Road (OTR) sebesar Rp 26.785.000 untuk tipe CBS dan Rp 29.510.000 untuk tipe ABS. Kalian bisa dapetin Skutik New Honda Stylo 160 di seluruh dealer Honda jaringan penjualan Hayati Pratama Mandiri yang tersebar di kota Padang, Pariaman, Padang Pariaman, Agam, Pasaman Barat, Pasaman, Bukittinggi, Solok, Sawahlunto, Sijunjung, Dharmasraya dan Solok Selatan.

#Papabikerz

Kompetisi Safety Riding Regional Honda Sumatera Barat 2023
About PapabikerZ 882 Articles
Seorang anak cucu Adam yang bergelut dengan rutinitas duniawi dan mencoba mendokumentasikan beberapa momennya lewat artikel di Wordpress

Be the first to comment

Tinggalkan Balasan