Breaking News: Marc Marquez absen di dua laga awal MotoGP 2021

Assallammuallaikum, Halo Bikerzzz…
Beberapa hari menjelang dimulainya balapan MotoGP 2021, Marc Marquez mengeluarkan pernyataan mengejutkan perihal kondisi fisiknya terkini. Kabar yang bisa dibilang tidak terlalu mengejutkan ini, adalah perihal absennya Marquez dari dua seri perdana di Qatar yang akan berlangsung pada minggu depan dari sirkuit Losail.

Kabar ini dimuat dalam website MotoGP.com serta pada akun Media sosialnya Marc Marquez. Dan berikut rilisnya;
“Marc Marquez dari Repsol Honda Team, bersama dengan tim medisnya dari Rumah Sakit Ruber Internacional, telah mempertimbangkan untuk tidak kembali mengikuti kompetisi akhir pekan ini di Qatar dan akan absen pada pembukaan musim pembukaan Barwa Qatar Grand Prix”.

“Dalam tinjauan yang dilakukan pada pembalap Spanyol oleh tim medis yang dipimpin oleh Dokter Samuel Antuña dan Ignacio Roger de Oña, dan terdiri dari Dokter De Miguel, Ibarzabal dan García Villanueva, 15 minggu setelah operasi untuk pseudoarthrosis yang terinfeksi pada humerus kanan, respon klinis yang baik telah ditemukan setelah intensifikasi pelatihannya”.

“Namun, mengingat periode waktu dan kondisi saat ini dari proses konsolidasi tulang, dokter menganggapnya bijaksana dan perlu untuk tidak mempercepat kembalinya Marquez ke trek setelah waktu yang tidak aktif, dan untuk menghindari menempatkan humerus pada risiko dalam persaingan yang ketat”.

Marquez akan menjalani pemeriksaan kesehatan lagi pada Senin, 12 April dan, oleh karena itu, tampaknya sangat tidak mungkin Juara Dunia delapan kali itu juga akan tampil di Grand Prix Doha.
Sumber: MotoGP.com

Marquez yang cedera sejak tahun lalu ketika terjatuh pada seri perdana MotoGP 2020 dari sirkuit Jerez Spanyol, telah menjalani operasi untuk memperbaiki kondisi lengannya yang patah pada bagian Humerus. Hal ini memang sangat disayangkan, karena race pace Marquez sendiri saat itu sangat bagus dan berpotensi memenangi balapan, namun sayang harus terjatuh beberapa lap menjelang finish, yang tidak hanya menggagalkan Marquez bersaing di seri perdana tersebut, melainkan pada sisa seri di tahun 2020 lalu.

Dan kini, enam hari menjelang seri perdana tahun ini dimulai, Marc menyatakan tidak akan berpartisipasi pada dua seri awal balapan MotoGP 2021 yang berlangsung dari sirkuit Losail, Qatar. Hal ini tentu akan merugikan sekali, karena potensi poin yang hilang jelas lumayan yakni maksimal 50 poin. Dan jelas poin demi poin pada balapan akan sangat berharga untuk meraih gelar di kejuaraan.

Well, recovery adalah langkah yang tepat saat ini bagi Marc. Walau posisinya jelas akan ketinggalan di klasemen, namun Marc tentu tidak ingin gegabah dan menyia-nyiakan semua tindakan medis yang telah dilalui sejak mengalami kecelakaan tahun lalu. Apalagi lawan-lawannya seperti Jack Miller, Fabio Quartararo, Joan Mir dan pembalap MotoGP lainnya jelas akan sangat termotivasi pada balapan perdana besok. Namun demi alasan karir jangka panjang, kita hanya bisa mendo’akan semoga Marquez lekas pulih dan siap untuk bertarung lagi di lintasan. Yaapss, dan semoga Marc Marquez dapat kembali ke lintasan pada bulan depan hendaknya…
Speed Recovery Marc…
#PapabikerZ

Kompetisi Safety Riding Regional Honda Sumatera Barat 2023
About PapabikerZ 874 Articles
Seorang anak cucu Adam yang bergelut dengan rutinitas duniawi dan mencoba mendokumentasikan beberapa momennya lewat artikel di Wordpress

Be the first to comment

Tinggalkan Balasan