RSV Helmets rilis Helm Classic, harga 450 ribu

Launching Helm RSV Classic

Halo Bikerzzz…
Pasar helm dalam negeri masih menggairahkan. Selain karena tingginya kebutuhan helm bagi para Bikerz tanah air, helm OEM bawaan motor baru yang keluar dari dealer pun belum mencukupi kebutuhan para Bikerz Indonesia. Bikerz tanah air banyak yang merasa gak cukup dengan helm standar saja, termasuk gue, wkwkwkwk.

Dan hal ini juga terus dimanfaatkan oleh produsen helm tanah air, salah satunya RSV Helmet. Pabrikan helm asal kota Bandung ini pun terus berinovasi dengan menghadirkan line up helm yang tak hanya keren, tapi juga memiliki kualitas dan harga yang bersaing.

Launching Helm RSV Classic

Salah satu yang terbaru adalah RSV Classic, yang dirilis minggu lalu di Indonesia. Helm open face bertema RSV Classic ini hadir untuk memenuhi kebutuhan para Bikerz tanah air, yang mendambakan helm yang ringan, keren serta memiliki harga yang terjangkau.

Dijual dengan harga Rp 450.000, RSV Classic memang cocok dipakai bagi para Bikerz yang doyan berkendara, terutama untuk jarak dekat. Memiliki desain yang khas, kesan Vintagenya keliatan dari wujud helm ini. Karena ini helm Classic, tentu akan lebih pas digunakan bersama kacamata dan buff, terlebih jika didukung dengan motor bertipe klasik juga, baik dari genre sports maupun bebek.

RSV Classic cocok digunakan bagi kalian yang rutin berkendara dalam jarak dekat

Ada lima pilihan warna yang dirilis oleh RSV Helmets pada RSV Classic yakni Pink, Putih, Black Glossy, Black Doff, dan virdian hue. Gue pribadi sih lebih suka warna doffnya, kesannya dapet sangar dan vintage gitu. Tapi bagi kalian yang suka warna-warna yang lain pun ada empat pilihan lainnya sih, yakni putih, pink, black glossy dan virdian hue

Line up RSV Classic

Harga 450 ribu apakah gak kemahalan?

Berhubung gue pernah dua kali membeli Helm RSV, gue akui harga memang banyak dianggap cukup tinggi untuk helm lokal. Namun secara built quality, desain, dan grafis yang dimiliki oleh berbagai tipe helm RSV, harga segitu sih masuk akal. RSV juga brand lokal yang layak diperhitungkan, berbagai produk helm bikinan RSV juga cukup laris di pasaran.

Nah bagi kalian yang pengen menambah koleksi helm di rumah, kalian bisa pesen di RSV Helmets. Local pride juga dong pakai helm produksi tanah air, keren lagi kaya RSV Helmet.
Well, RSV Helmets, When Helmet meet fashion…
#Papabikerz

Kompetisi Safety Riding Regional Honda Sumatera Barat 2023
About PapabikerZ 879 Articles
Seorang anak cucu Adam yang bergelut dengan rutinitas duniawi dan mencoba mendokumentasikan beberapa momennya lewat artikel di Wordpress

Be the first to comment

Tinggalkan Balasan